Bewarajabar.com – Viral di media sosial video memperlihatkan imam masjid ditampar ketika sedang musyawarah. Video itu diunggah akun Instagram @abuu_eirbadh_thalib, Selasa, 21 Desember 2021.
Dijelaskan oleh akun tersebut, korban merupakan Imam Masjid As-Sunnah di Ampana Kota, Kabupaten Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah. Aksi penamparan itu terjadi ketika imam masjid sedang musyawarah di Masjid As-Sunnah. Diduga, aksi penamparan itu salah sasaran.
“Semoga yang memukul lekas ditindak oleh pihak kepolisian dan dibalas dengan balasan yang setimpal di dunia dan di akhirat,” tulis akun @abuu_eirbadh_thalib.
Dalam video itu, tampak sang imam masjid berkaos hitam dan memakai sarung motif kotak merah sedang duduk bermusyawarah. Terlihat pula polisi berjaga di tengah musyawarah tersebut.
Namun, saat sedang melakukan pembicaraan, seorang pria tiba-tiba mendekat dan menampar sang imam masjid.
Disebutkan, musyawarah itu membahas kasus seseorang yang mengaku pengurus Masjid As-Sunnah Ampana membuat pernyataan yang dituding menyesatkan.
Pernyataan di medsos itulah yang membuat beberapa orang mendatangi Imam Masjid As-Sunnah Ampana.
Namun disebutkan, sang imam masjid tidak tahu menahu soal pernyataan seseorang yang mengaku pengurus Masjid As-Sunnah Ampana tersebut.
Dalam postingan lainnya, akun @abuu_eirbadh_thalib menginformasikan kasus tersebut telah ditangani Polres Tojo Una-una.
Adapun pelaku yang menampar Imam Masjid As-Sunnah Ampana disebut merupakan anak seorang ulama di Ampana Kota.