Bandung, Bewarajabar.com — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung, H. Erwin SE, kunjungi Rumah Tahfidz Al Qur’an di perumahan Margahayu Kencana Bandung. (27/02/2021)
Anggota DPRD kota Bandung, H. Erwin SE, yang juga dari partai PKB, pada kesempatan itu mengapresiasi berdirinya Rumah Tahfidz Al Qur’an. Ia berharap agar Rumah Tahfidz Al Qur’an itu dapat melahirkan hafidz dan hafidzah terbaik, bahkan dapat mengharumkan nama daerah Kota Bandung pada ajang MTQ.
“Saya pribadi sangat mengapresiasi kehadiran Rumah Tahfidz Al Quran ini. Semoga tetap eksis dalam rangka melahirkan hafidz dan hafidzah terbaik. Kemudian diharapkan agar semua pihak memberikan dukungan terhadap kegiatan Rumah Tahfidz Al Quran” ujarnya.
Disisi lain, pihaknya juga membutuhkan dukungan dari berbagai unsur yang ada, termasuk pemerintah agar Rumah Tahfidz ini berkembang dan tetap eksis kedepannya.
Teh ulan, salah satu santri tahfidz mengatakan, bahwa kedatangan H. Erwin SE merupakan sebuah surprise.
“Kedatangan Anggota Dewan, H. Erwin SE, yang tanpa rencana itu, bagi kami guru dan juga para santri merupakan sebuah kejutan. Kami sangat tidak menyangka beliau akan menyempatkan datang ke Rumah Tahfidz kami,” ucapnya.
Sementara untuk mendukung kegiatan Rumah Tahfidz, H. Erwin SE memberikan bantuan berupa Al Qur’an, sembako dan uang tunai sebesar Rp 10 juta untuk para santri di asrama sekolah Qur’an Indonesia. *red