Bewarajabar.com – Sebuah novel yang termasuk laris manis di pasaran berjudul 3600 Detik ini akhirnya diangkat menjadi sebuah film layar lebar yang mulai ditayangkan sejak 1 April 2014 lalu.
Sebuah karya seni yang cukup menantang bagi para pemain untuk menguras tenaga dan emosi dalam menjalani peran masing-masing.
Beberapa artis senior dan juga pendatang baru turut ambil bagian dalam membintangi film 3600 Detik ini, Seperti Wulan Guritno sebagai Widia (mama Sandra), Febi Febiola sebagai mama Leon, Shae sebagai Sandra, Stefan William sebagai Leon, Agung Udijana sebagai papa Leon, Indra Birowo sebagai Pak Dony dan Joshua Suherman.
Feby yang memang tidak terlalu banyak berperan dalam Film garapan Starvision tersebut dituntut untuk menguras emosi dan air mata.
Artis Kelahiran 24 Mei ini harus berperan sebagai seorang ibu dan menggambarkan sebuah perasaan kehilangan yang sangat besar untuk seorang ibu.
Sama halnya dengan Shae sebagai Sandra sekaligus merupakan pendatang baru di kancah film layar lebar.
Kehidupan Sandra tiba-tiba berubah 180 derajat ketika kedua orangtuanya berpisah. Sandra marah atas keputusan yang diambil oleh mama dan papanya ini dan dia mulai megecat rambutnya menjadi berwarna merah karena saking emosinya.