Bewarajabar | Bandung – Kafilah Bandung kembali mendapatkan motivasi khusus dari Wali Kota Bandung, Yana Mulyana Jelang MTQ Ke-37 tingkat Provinsi Jawa Barat yang akan digelar di Kabupaten Sumedang, 17 – 25 Juni mendatang.
Motivasi tersebut diberikan Wali Kota Bandung dihadapan Kafilah MTQ Kota Bandung yang terdiri dari 54 Orang Peserta, 33 Pembina, dan 6 Pendamping guna mempertahankan prestasi juara umum tingkat provinsi untuk kesembilan kalinya.
“Alhamdulillah hari pembinaan terakhir sudah selesai, kami percaya hasil yang baik harus ditempuh dengan baik, persiapan sudah dilakukan maksimal. Mudah mudahan kita bisa tetap mempertahankan Juara Umum Kesembilan kalinya secara berturut-turut,” Kata Yana Mulyana usai pembinaan tahap III dan pelepasan Kafilah MTQ Ke-37 tingkat Provinsi Jawa Barat di Hotel Sari Ater Sukajadi, Kamis 16 Juni 2022.
Yana kemudian mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat di kafilah MTQ Kota Bandung.
Yana menyatakan akan memberikan bonus bagi peserta yang meraih juara pada ajang MTQ tingkat provinsi Jawa Barat tersebut.
“Berikan yang terbaik, insyallah kita akan memberikan bonus bagi yang berprestasi,” kata Yana.
Rencananya, juara 1 akan memperoleh bonus Rp45 juta, peringkat 2 (Rp30 juta, peringkat 3 (Rp20 juta).
Sementara itu, Ketua umum LPTQ sekaligus Asisten Pemerintahan Kora Bandung, Asep Saeful Gufron mengatakan, pembinaan kafilah ini bertujuan untuk memantapkan sekaligus memetakan potensi dan peluang prestasi yang akan diperoleh dan dipertahankan pada MTQ nanti.
“Kesiapan teknis diukur dari kemampuan peserta dalam menguasai makro atau materi MTQ, serta kesiapan psikologis mereka untuk tampil maksimal pada waktunya nanti,” tuturnya.
“Bekerja cerdas, bekerja keras, bekerja tuntas dan bekerja ikhlas, Insyaallah Kota Bandung juara dan agamis akan semakin dikuatkan dengan prestasi MTQ yang nanti yang akan dilaksanakan,” imbuh Asep.
Dalam acara pelepasan tersebut Wali Kota Bandung secara simbolis melepas peserta MTQ Kota Bandung dengan pemberian nametag peserta, turut hadir dalam acara tersebut Kepala Kemenag Kota Bandung Tedi Ahmad Junaedi, Kepala Bagian Kesra, Momon Ahmad Imron.