Bandung, bewarajabar.com — Kapolsek Cibeunying Kidul Polrestabes Bandung bersama para Kanit dan Bhabinkamtibmas melaksanakan himbauan Physical distancing dan Social Distancing di pasar Cikutra Bandung.
Himbauan kepada para pedagang dan Masyarakat untuk memperhatikan jarak aman serta menggunakan Masker ketika beraktivitas diluar rumah.
Warga juga dihimbau mematuhi kebijakan pemerintah terutama dengan pelaksanaan PSBB di kota Bandung, agar upaya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid 19 dapat tercapai.(Q’ Bull)**