Bewarajabar.com – Ditengah kasus Omicron yang kian meningkat, orang tua diminta agar selalu waspada terutama dengan memahami gejala-gejala Omicron. Hal ini karena anak-anak lebih rentan terkena virus Covid-19 varian Omicron ini.
Dilansir dari Pikiranrakyat.com, sebuah studi di Inggris menyebutkan bahwa anak-anak lebih rentan untuk terkena virus Covid-19 varian Omicron penelitian tersebut juga mendorong orang tua untuk segera melakukan vaksinasi kepada anak-anak mereka.
Peningkatan jumlah pasien anak-anak yang terjangkit Omicron di rumah sakit disebutkan meyerupai kondisi gangguan pernapasan.
Seperti yang kita tahu, varian Omicron memiliki gejala yang lebih ringan dibanding varian elta. Dikutip dari pikiranrakyat.com, disebutkan bahwa inggris mengalami peningkatan jumlah pasien anak-anak dalam empat minggu terakhir.
Disebutkan pula, bahwa dari jumlah anak-anak yang terkena Omicron tersebut, sebanyak 42 persen merupakan anak berusia dibawah 1 tahun. Jumlah ini meningkat dari sebelumnya yang hanya mencapai angka 30 persen.
Dengan adanya peningkatan kasus Omicron pada anak-anak yang terjadi diberbagai negara, tentu orang tua harus lebih waspada dan memperhatikan gejala yang timbul, sekalipun berupa gejala ringan. Orang tua juga diminta untuk melakukan vaksinasi kepada anak sebagai tindakan perlindungan.