Bandung, bewarajabar.com — Wali Kota Bandung, Oded M. Danial meminta para Lurah menjadi garda terdepan di masyarakat untuk berinovasi. Namun inovasi harus dibarengi dengan pondasi keimanan yang kokoh.
Oded mengungkapkan itu saat kegiatan Bersama Kajian Hikmah Subuh (Berkah Subuh) di Ruang Arab, Pendopo Kota Bandung, Selasa (4/8/2020).
Kegiatan Subuh Berkah tersebut dihadiri Lurah Sukarasa, Sarijadi, Tamansari, Sukabungah, Cibangkong, Cijagra, Cigereleng, Dago, Cicaheum, Warung Muncang, Sekejati, Wates, Cisaranten Wetan, Jatihandap, dan Pasir Impun.
Menurut Oded, seseorang yang memiliki iman kuat akan membuat hidupnya tenang. Terlebih para Lurah yang sedang menjalankan amanat menjadi pemimpin dari Allah SWT.
“Orang yang punya harta, jabatan tinggi kalau gelisah, koreksi diri. Jangan-jangan iman kita sedang tipis,” katanya.
Page 1 of 2