Bewarajabar.com – Klub Sepakbola Raffi Ahmad, Rans Cilegon FC lolos ke liga 1 Sepakbola Indonesia di musim mendatang. Atas hal itu, Raffi pun mengatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan satu pemain legendaris.
Ia mengaku sedang melakukan perjanjian dengan pemain legenda tersebut. Hal itu, Raffi lakukan untuk menambah kekuatan di timnya saat berlaga di liga satu nanti.
Namun, suami Nagita Slavina itu masih merahasiakan siapa pemain legenda yang dimaksudnya. Saat ini, ia mengaku bahwa pihaknya masih melakukan proses negoasiasi dengan pemain tersebut.
“Iya (ada pemain Legend), nanti dikabarin, masih deal deal-an, ada 1 pemain legend yang lagi komunikasi, Insya Allah (akan dikontrak),” kata Raffi Ahmad dikutip dari tayangan YouTube KH Infotainment, Selasa, 4 Januari 2022.
“Nanti kita juga ada selamatan untuk liga 1 dan juga jersey kita akan baru, terus kita juga ada logo baru, dan ada tempat sport station kita juga di PIK,” ujarnya.
Meski timnya sudah lolos ke liga 1, Raffi mengaku tak pernah menuntut atau menargetkan prestasi di timnya. Raffi mengatakan bahwa ia hanya mementingankan keberkahan serta kesejahteraan bersama bagi semua pihak yang terlibat di tim RANS Cilegon FC.
Terkait mendapat gelar juara ataupun prestasi lainnya, Raffi menganggap bahwa semua itu hanya bonus baginya. Kendati begitu, ia juga menegaskan bahwa timnya akan berusaha melakukan yang terbaik di liga 1 mendatang.
Selain menghadirkan pemain legenda, Raffi juga mengaku akan menggandeng beberapa pemain asing untuk timnya berlaga di liga 1 kelak.
“Dari dulu dari waktu pertama kali kita akusisi Cilegon United jadi RANS Cilegon FC aku nggak pernah menargetkan jadi juara dan lain-lain, itu adalah bonus, yang penting kitanya kompak kerjanya semuanya, pada berkah dan juga sejahtera semuanya Insyaallah yang lain-lainnya dengan sendirinya akan (datang) bonus lah juaranya,” ujar Raffi Ahmad.
“… dan (untuk) evaluasinya pasti akan ada beberapa pemain asing juga dan alhamdulillah liga 2 selesai,” pungkasnya.
Sumber: YouTube/KH Infotainment