Bandung, bewarajabar.com. – Sebagai aparatur pemerintahan yang mendukung penuh setiap kebijakan pemerintah dalam upaya mencegah dan menangani penyebaran pandemi Covid-19 yaitu dengan mengeluarkan kebijakan menerapkan protokol kesehatan, Polri berperan aktif terjun ke masyarakat untuk mengawasi penerapan protokol kesehatan.
Kebijakan pemerintah ini sudah diberlakukan beberapa bulan kebelakang dan sudah disosialisasikan kepada hampir seluruh lapisan masyarakat melalui berbagai macam cara, ada yang lewat kampanye ada yang lewat tulisan dengan spanduk, ada juga yang dihimbau langsung oleh aparatur pemerintahan.
Kegiatan himbauan dan pengawasan protokol kesehatan kepada masyarakat dilakukan oleh anggota Brimob pada saat melakukan patroli rutin, selain untuk memelihara Kamtibmas, patroli Brimob juga dilakukan untuk menghimbau masyarakat agar sadar pentingnya mewaspadai penularan Covid-19 dan juga menerapkan protokol kesehatan yang sangat dianjurkan pemerintah.
Anggota Kompi 1 Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Jabar yang dipimpin oleh Bripka Damin Rusnandar melaksanakan patroli ke wilayah hukum Rancaekek Kabupaten Bandung dan menyambangi warga yang ada ada di pangkalan ojek Longgar.
Dalam himbauannya Bripka Damin Rusnandar menyampaikan kepada masyarakat yang ada di sana agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban serta hindari perbuatan-perbuatan yang menyebabkan masyarakat menjadi resah.
Selain itu Bripka Damin rusnandar mengatakan, “Korban Covid-19 terus bertambah dan Rumah Sakit pun yang menampung pasien covid-19 sudah sangat penuh, untuk itu hendaklah kita selalu menjaga kesehatan diri kita dan menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya kita mencegah penyebaran covid 19 atau virus Corona”, Kata Bripka Damin Rusnandar.
“Gunakan selalu masker menjaga jarak aman kurang lebih 1 meter hindari kerumunan dan bersentuhan fisik serta rajin mencuci tangan sebelum tangan kita menyentuh makanan atau bagian tubuh kita,” ungkap Bripka Damin Rusnandar.
Dalam kesempatan terpisah, Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes. Pol. Asep Saepudin S.I.K., menyampaikan, “Brimob sebagai Garda terdepan membantu pemerintah memutus mata rantai penyebaran covid-19 hendaklah terus terjun ke masyarakat untuk memberikan himbauan dan edukasi kepada masyarakat agar masyarakat faham tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan dan selalu menjaga situasi dan kondisi yang kondusif di wilayahnya”, Ungkapnya.
Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., mengatakan, “Kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian Polri serta bentuk Bakti Brimob Polda Jabar terhadap masyarakat yang terdampak Covid–19”.
“Ini merupakan bentuk Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Rancaekek Kab. Bandung untuk memutus mata rantai penyebaran Covid–19″, ujar Kombes Pol. Asep Saepudin.
Beliau juga berpesan, “Jangan anggap remeh tentang virus corona ini, karena wabah virus ini sudah menjadi pandemi, kita harus selalu waspada dan senantiasa melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, khususnya di wilayah Jawa Barat karena kita merupakan anggota Polri yang mempunyai kewajiban melindungi masyarakat dari segala macam hal yang mengganggu keamanan”, Tegas Asep Saepudin.