Sumedang, bewarajbar.com. – Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., memimpin langsung apel pagi gabungan yang dilaksanakan di lapangan Boma Mako Satuan Brimob Polda Jabar Jl. Kol. Ahmad Syam No. 17A Desa Sayang, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang yang diikuti oleh Danden Gegana Kompol Yogas Praska Kapteina, Danyon A Pelopor Kompol Sudhyono, para PJU Satbrimob Jabar, serta anggota Staf Satbrimob Jabar, Gegana dan Batalyon A Pelopor.
Pada apel gabungan tersebut Komandan Satuan Brimob Polda Jabar menyampaikan beberapa pesan kepada anggotanya tentang Penanganan Covid-19 dan pengamanan Pilkada Serentak di wilayah Jawa Barat.
Dalam arahannya Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., mengatakan, “Kesempatan apel pagi ini saya akan sampaikan dalam menyikapi beberapa kegiatan Kepolisian yang mungkin setiap hari kita laksanakan dalam penanganan Covid-19, unjuk rasa maupun pilkada serentak tahun 2020 di wilayah Jawa Barat diharapkan berjalan dengan baik. Diharapkan anggota Brimob Polda Jabar Jangan pernah ragu, jangan pernah berhenti untuk mengabdikan darma baktinya pada Masyarakat, Bangsa dan Negara. Karena diakhir tahun Pandemi Covid-19 terus naik, dan Pilkada akan segera dilaksanakan di harapkan semua anggota Brimob Polda Jabar berperan Aktif dalam pencegahan Covid-19 dan pengamanan Pilkada “.
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., Juga menambahkan ” Jajaran Satuan Brimob Polda Jabar dalam rangka menghadapi agenda pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2020 di wilayah Jawa Barat. Saya berharap bahwa anggota Brimob Polda Jabar dalam hal ini sebagai Power On Hand nya Kapolda Jawa Barat agar selalu siap sedia, bergerak kapanpun dan dimanapun saat dibutuhkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman dan kondusif pada saat pelaksanaan Pilkada tersebut”, Tuturnya Asep Saepudin, S.I.K.
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., menambahkan “kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19 dan pengaman Pilkada ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Jawa Barat, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan Masyarakat ″, tutupnya Kombes Pol. Asep Saepudin.