Lembang, bewarajabar.com. – Menanggapi kegiatan Adaptasi Kebiasaan Baru Di wilayah hukum Polda Jabar Anggota Kompi 2 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar Dipimpin Oleh Aipda Deden Gofur Melaksanakan Giat Patroli Edukasi Tentang Protokol kesehatan 3M di Pangkalan ojek Cibedug Lembang, serta untuk memberikan arahan tentang aturan-aturan yang sudah dibuat oleh pemerintah mengenai protokol kesehatan Khususnya 3M.
Di antaranya yaitu masyarakat sekarang harus bisa jaga diri dengan cara pola hidup sehat, rajin cuci tangan dengan sabun di air yang mengalir dan bersihkan lingkungan sekitar dan yang terpenting gunakan masker setiap hari saat bekerja jangan bersentuhan langsung dengan orang yang tidak kita kenal dan Jaga jarak aman minimal 1 meter.
Seperti yang di Ungkapkan Dansat Brimob Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., mengatakan ” Selalu ingatkan masyarakat akan aturan pemerintah yang sudah berlaku saat new normal jangan menganggap sepele penyebaran virus ini semua pengen sehat jadi indahkan aturan yang sudah pemerintah buat” Ungkapnya.
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., juga menambahkan “kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Bandung Barat, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan Masyarakat dalam memutus mata rantai Virus Covid-19 ″, ujarnya Kombes Pol. Asep Saepudin.
Ia juga menuturkan “Dengan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh personil kami dilapangan diharapkan memberikan dampak positif sehingga masyarakat teredukasi dengan baik dan dapat mempedomani hal tersebut” Tutupnya.
Ucapan terimakasih Dari Pengojek Telah bersedia Mampir dan sambang Ke tempat ini memperhatikan kesehatan masyarakat semoga kegiatan seperti ini akan selalu berlangsung kedepannya.