Bandung,bewarajabar.com- Menjelang hari Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 (Nataru), Sat Binmas Polrestabes Bandung menyebarkan stiker himbauan Kamtibmas Kapolda Jabar ke tempat-tempat strategis, keramaian dan pusat perbelanjaan di Kota Bandung.
Penyebaran stiker himbauan tersebut, dimaksudkan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menghadapi libur panjang, dalam merayakan Nataru.
Menurut Kanit Bin Tibmas Sat Binmas Polrestabes Bandung, AKP Nur Indah didampingi Kasubnit I Ipda Tati dan anggota Aiptu Jainuddin, penyebaran stiker himbauan kamtibmas Kapolda Jabar menjelang Nataru, kepada pengunjung alun alun Bandung dan masyarakat di Jl. Dr. Jungjunan, Rabu (18/12/2019).
Himbauan Kapolda Jabar, menurut AKP Nur Indah, isinya:
1. Jaga kebersamaan, kerukunan & toleransi beragama.
2. Taati rambu lalu lintas & utamakan keselamatan di jalan.
3. Bila tinggalkan rumah, pastikan terkunci, matikan listrik, kompor gas & alat elektronik.
4. Selalu waspada terhadap gangguan kamtibmas.
5. Rayakan pergantian tahun dengan sederhana, tertib & wajar sebagai tanda syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.
6. Wujudkan Jabar aman, damai & sejahtera.
” Dalam stiker itu juga, Kapolda Jabar juga mengucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru 2020, buat seluruh masarakat Jawa Barat,” tuturnya. (Bully Tarongkeng)