Cianjur, bewarajabar.com. – Mengantisipasi penimbunan kebutuhan pokok, Anggota Kompi 4 Batalyon B Pelopor lakukan pengecekan dengan sasaran kios dan lapak bahan pangan di Pasar Cipanas. Pengecekan itu dilakukan, sebagai upaya antisipasi aksi penimbunan ditengah ke khawatiran masyarakat akan wabah virus Corona atau Covid-19.
Sesuai arahan Dansat Brimob Polda Jawa Barat Kombes. Pol. Asep Saepudin, S.I.K., melalui via whatsapp, “Seluruh jajaran Brimob Jabar untuk selalu monitoring stabilitas bahan pokok dan antisipasi panic buying masyarakat setiap harinya dimasa pandemi Covid 19. Semua tempat yang terindikasi sebagai pergudangan maupun distributor bahan pangan dilakukan monitoring, mengantisipasi terjadinya penimbunan yang akan meresajkan masyarakat di masa pandemi ini”. Terang Asep Saepudin.
Dalam kegiatan patroli ini Briptu Ferry handrian mengatakan bahwa harga kebutuhan masyarakat saat ini relatif stabil dan tidak ada kepanikan masyarakat untuk menimbun atau memborong bahan pokok yang berlebihan.
“Kami menghimbau kepada masyarakat, baik itu penjual maupun pembeli untuk tidak menimbun atau belanja yang berlebihan” imbaunya.
Dalam patroli ini anggota Kompi 4 juga melakukan sosialisasi dan mengimbau kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan, tenang, tidak panik. Sehingga diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Cianjur khususnya tetap aman dan kondusif di tengah pandemi Virus Corona.
Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., menambahkan, “Kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian Polri serta bentuk Bakti Brimob Polda Jabar terhadap masyarakat yang terdampak Covid–19”.
“Ini merupakan bentuk Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Cipanas Kab. Cianjur untuk memutus mata rantai penyebaran Covid–19″, ujar Kombes Pol. Asep Saepudin.
Beliau juga berpesan, “Jangan anggap remeh tentang virus corona ini, karena wabah virus ini sudah menjadi pandemi, kita harus tetap waspada dan senantiasa melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, khususnya di wilayah Jawa Barat karena kita merupakan anggota Polri yang mempunyai kewajiban melindungi masyarakat dari segala macam hal yang mengganggu keamanan”, Tegas Asep Saepudin.