Pangandaran, bewarajabar.com. – Setiap edisi Pilkada serentak yang setiap tahun dilaksanakan di beberapa daerah di Indonesia pasti akan menimbulkan gejolak penolakan dari massa pendukung yang kalah namun ada yang bisa diredam ada juga yang sampai berbuat anarkis, untuk mengantisipasi hal tersebut selama pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 di Provinsi Jawa Barat jajaran Satbrimob Polda Jabar menempatkan pasukan dengan kualifikasi PHH serta Anti Anarkis di Kabupaten/Kota di wilayah hukum Polda Jabar untuk back up pengamanan antisipasi gejolak selama pelaksanakan pesta demokrasi masyarakat ini.
Massa pengunjuk rasa dari Aliansi Masyarakat Pangandaran tiba di Kantor Bawaslu Kabupaten Pangandaran dan langsung melaksanakan orasi tentang kecurigaan adanya Politik uang atau Money Politik dari salah satu paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pangandaran dan menuntut untuk di selidiki oleh pihak Gakumdu Bawaslu Kabupaten Pangandaran, selanjutnya guna mengantisipasi terjadinya rusuh massa Danki penugasan PHH Iptu R. Hasan Sadikin bersama personil bersiaga degan menggunakan alsus PHH lengkap dengan peralatan dan perlengkapan untuk melaksanakan pendorongan massa apabilq situasi sudah tidak kondusif
Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K mengatakan ” Setiap edisi Pilkada serentak di berbagai daerah di Indonesia pasti akan selalu ada gelombang aksi protes dari massa pendukung pasangan calon yang kalah dalam pesta demokrasi masyarakat ini, untuk itu jajaran Satbrimob Polda Jabar siap mengamankan jalannya menyampaian aspirasi ini Sebagai wujud dari Bhakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat”.
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., menambahkan “kegiatan pengamanaan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Prediksi bahwa akan terjadi gelombang protes dari masyaranat pendukung paslon bupati dan wakil bupati pangandaran yang kalah akhirnya terjadi, untuk itu jajaran Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar hadir untuk mengawal dan mengamankan jalannya aksi ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sebagai wujud bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat” Ujar Danki 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar Iptu R. Hasan Sadikin.