Garut, bewarajabar.com. – Aksi Kejahatan tidak akan memandang siapapun untuk dijadikan korbannya mengingat selama Pandemi COVID-19 ini angka kasus kriminal mengalami lonjakan yang disebabkan oleh meningkatnya pengangguran akibat dari pandemi Virus Corona, untuk itu anggota jajaran Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar melaksanakan kegiatan Patroli Sambang Kamtibmas Brimob Jabar di Kabupaten Garut untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Team Patroli Sambang Kamtibmas Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar mendatangi warung milik masyarakat yang di sana terdapat sekelompok anak-anak sekolah yang sedang nongkrong, para anak muda itu selanjutnya dihimbau untuk tidak keluar malam mengingat mulai muncul tindak kriminalitas yang sangat mebahayakan dengan modus baru dari para oknum pelaku dalam melancarkan aksinya dan juga tetap berhati-hati saat kembali ke rumah karena situasi kamtibmas yang masih belum kondusif.
Saat di temui di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., mengatakan bahwa “kehadiran anggota Satbrimob Polda Jabar di lingkungan masyarakat sangat diharapkan guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di lingkungan masyarakat dengan kegiatan Patroli sambang di sekitar lingkungan Mako masing- masing sebagai wujud dari Bhakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat”.
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., menambahkan “kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Garut, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan Masyarakat dalam memutus mata rantai Virus Covid-19 ″, ujar Kombes Pol. Asep Saepudin.
Danki 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar Iptu R. Hasan Sadikin pun menerangkan “Patroli Sambang Kamtibmas Brimob Jabar yang dilaksanakan oleh personil Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar adalah untuk mencegah terjadinya potensi gangguan kepada masyarakat di tengah Pandemi COVID-19 sebagai wujud dari bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat”.