Bandung, bewarajabar.com. – Bertempat di perumahan Buah Batu Regency, unit KBR Satuan Brimob Polda Jabar sebanyak 5 personil yang tergabung dalam satgas penanganan covid-19 melaksanakan kegiatan penyemprotan Disinfektan untuk mencegah penyebaran virus corona di lingkungan tersebut
Bekerja sama dengan para pengurus perumahan, sebanyak 150 rumah yang terdapat di perumahan tersebut mendapatkan penyemprotan disinfektan sebanyak 200 Liter Disinfektan yang disemprotkan menggunakan kendaraan dekontaminasi milik Unit KBR Detasemen Gegana Satbrimob Polda Jabar.
Ipda Suhardi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bakti Brimob untuk masyarakat dalam memerangi virus corona
“kami berusaha memberikan dan membantu masyarakat dalam memerangi virus corona, sehingga pandemi Covid-19 sgera selesai,” ujarnya
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., menambahkan “kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Bandung, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan Masyarakat dalam memutus mata rantai Virus Covid-19 ″, ujarnya Kombes Pol. Asep Saepudin.
Pada kesempatan yang sama, salah satu warga dayat mengucapkan terimakasih kepada Brimob Jabar yang sudah membantu kompleknya dalam memerangi virus corona
” terima kasih brimob jabar, atas bantuannya, selama ini kita selalu dihantui ketakutan karena virus corona ini, dan sekarang alhamdulillah bapak bapak hadir ditengah kami memberikan rada aman kepada kami semua,” ujar gultom