Cianjur, bewarajabar.com. – anggota Batalyon B Pelopor Briptu Lesmana dan Briptu Randy melaksanakan Kegiatan Brain dengan Keterbatasan para siswa sekolah untuk belajar secara daring (Online) di masa pandemi Covid-19 terjadi akhir-akhir ini di tengah masyarakat. Berkaitan dengan hal tersebut, sesuai dengan program pimpinan yaitu Brimob Ramah Anak Indonesia (BRAIN).
Batalyon B Pelopor Satbrimobda Jabar menyediakan sarana ruang belajar, layanan internet gratis dan mengadakan pendampingan proses belajar sesuai protokol kesehatan yang di laksanakan di Kampung binaan Jangari Desa Bobojong Kecamatan Mande Kabupaten Cianjur.
Untuk saat ini Briptu Lesmana dan Briptu Randy mengajarkan cara menulis di kertas, “untuk anak-anak murid ini sangat pintar, mudah mengerti dan sangat rajin, untuk itu kita asah kembali agar selalu berkembang” ucap briptu Lesmana
Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., mengatakan, “Kami memfasilitasi sarana ruang belajar, menyediakan internet gratis dan proses belajar sesuai dengan protokol kesehatan yang merupakan program Brimob Ramah Anak Indonesia (BRAIN) kami juga mendampingi anak – anak dalam proses pembelajaran dan dibimbing oleh personil Brimob”.
Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K., menambahkan “kegiatan ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.
“Ini adalah suatu kegiatan dimana kami bersentuhan langsung dengan masyarakat khususnya anak-anak dalam rangka membantu menyelenggarakan proses belajar mengajar secara online, Semoga ini dapat membantu anak-anak dalam proses belajar di masa Pandemi Covid 19 ini.” Tegas Dansat Brimob Polda Jawa Barat Kombes Pol. Asep saepudin, S.I.K.